Jurnalis: Yana
Editor: RJH
Azzamtvjabar.com | Karawang - Dalam semangat kebersamaan dan penghargaan terhadap perjuangan santri, satuan pendidikan PAUD, SD, SMP, dan SMK Bhinneka Karawang di bawah naungan Yayasan Nahdlatul Ulama (Yapinu) menggelar peringatan Hari Santri Nasional 2025 dengan penuh antusias.
Beragam kegiatan digelar untuk memeriahkan acara, mulai dari parade anak-anak Sholeh dan Sholehah yang tampil mengenakan busana Muslim, hingga fashion show bertema perjuangan santri, dengan kostum unik yang sarat makna sejarah.
Dewan Keagamaan Yapinu Karawang, Ahmad Fauzi, menjelaskan bahwa peringatan Hari Santri bukan sekadar seremonial, melainkan momentum untuk meneladani perjuangan para ulama dan santri dalam merebut kemerdekaan Indonesia.
> “Tradisi ini menjadi pengingat agar siswa-siswi tetap berada dalam koridor ajaran para alim ulama, seperti menjaga adab dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya kepada awak media di ruang kerjanya, Selasa (22/10/2025).
Fauzi juga berpesan kepada seluruh peserta didik untuk menjaga akhlakul karimah, sopan santun terhadap guru dan orang tua, serta bijak menggunakan media sosial di era teknologi yang berkembang pesat.
> “Jangan mudah terbawa arus negatif di media sosial, apalagi sampai terpancing hoaks, fitnah, ujaran kebencian, atau konten pornografi,” tandasnya. (Yana)

0 Komentar